IPA Berkomitmen Tingkatkan Investasi di Sektor Energi
Jakarta - Presiden Indonesia Petroleum Association (IPA) Ron Aston dalam pidato pembukaan The 35th IPA Annual Convention and Exhibition mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen mendukung upaya-upaya pemerintah dalam menarik lebih banyak investasi di sektor energi.
"Konvensi dan pameran ini merupakan salah satu upaya IPA untuk menarik investor," kata Ron, di Jakarta, Rabu (18/5/2011).
Ia mengatakan, hal ini bertujuan menjaga keamanan pasokan energi melalui penanaman investasi kembali dan eksplorasi untuk mengembangkan cadangan-cadangan sumber daya yang belum terjamah pada conventional oil, Conventional Gas, non Conventional Gas, Coal Bed Methane (CBM), Shale Gas, Geothermal dan Biofuel.
"Dengan bertambahnya jumlah ladang-ladang minyak yang sudah tua di Indonesia dimana bebrapa ladang-ladang utama telah berproduksi lebih dari 40 tahun, fokus saat ini ekplorasi dan pengembangan cadangan sumber daya yang berlimoa namun terbukti didaerah-darah frontier," ujarnya.
Seperti diketahui, konvensi dan pameran industri minyak dan gas tahunan IPA merupakan acara yang paling ditunggu di industri minyak dan gas Indonesia. Berbagai perusahaan domestik dan multinasional berpartisipasi untuk menjajaki kesempatan berbisnis dalam sektor ini di Indonesia.